[otw_is sidebar=otw-sidebar-4]

Spektakuler!!! Mahasiswa Program Studi Agroteknologi Universitas Boyolali melakukan penyuluhan dan pendampingan KWT didesa Krasak Teras Boyolali.

[otw_is sidebar=otw-sidebar-5]
[otw_is sidebar=otw-sidebar-7]

Boyolali- Sebanyak 7 mahasiswa Program Studi(Prodi) Agroteknologi Universitas Boyolali(UBY) melakukan penyuluhan dan pendampingan di Desa Krasak, Kecamatan Teras, Kabupaten Boyolali. Kegiatan ini melibatkan anggota Kelompok Wanita Tani(KWT), Penyuluh Pendamping Lapangan(PPL) Teras, dengan tujuan mahasiswa mampu memberikan pemahaman lebih terhadap ibu ibu KWT mengenai budidaya tanaman sayur dibasecam Kelompok Wanita Tani dan cara pemasaran produk.

Pada saat pertemuan rutinan (Senin, 9/12/2024) Kelompok Wanita Tani (KWT) Sumber Rejeki memiliki program-program. Agenda hari senin yakni pertemuan arisan kas dan hari rabu lahan green house. Mahasiswa mengikuti perkumpulan Kelompok Wanita Tani (KWT) mempunyai olahan hasil pertanian (UMKM), olahan minuman kunir asam. Minuman tersebut setelah diolah dan dikemas kedalam botol. Pemasarannya melalui offline dan online dengan cara pree order kepada ibu KWT yang bersangkutan. Selain itu juga ada olahan sisa nasi yang masik lanyak dikonsumsi (belum basi), diolah menjadi karak, cengkaruk dan nugget.

Pada pertemuan kedua ( Rabu 11/12/2024) ke lapangan diarea Kelompok KWT Desa Krasak. Kelompok Wanita Tani (KWT) merupakan salah satu kelembagaan petani yang para anggotanya terdiri atas wanita yang berkecimpung dalam kegiatan pertanian dan berkebun. Ibu ibu memiliki kebun gizi  dibawah naungan Bapak Muhadi, S.Ag sebagai pelindung, dengan ketua Ibu Sri Sutartini, Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) Desa Krasak Bapak Supardiman, A.Md, dan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) BPP Kecamatan Teras Bapak Teguh Widiatmo S.TP. Lahan tersebut ditanami budidaya tanaman sayur dan buah. Kubis, jambu air, cabai, pare, jahe, dan pare. Pada sayuran pare dan jambu air pada saat musim penghujan (09/12/2024) terserang jamur dan lalat buah. Cara penanggulanganya menggunakan insektisida petrogenol, sedangkan untuk penaggulangan hama penyakit menggunakan insektisida dan fungisida diaplikasikan pada pagi dan sore hari.  untuk menunjang keberhasilan budidaya tanaman dan produk UMKM ibu-ibu KWT Sumber Rejeki Krasak juga mendapatkan bantuan dan fasilitas pekarangan pangan lestari, rumah pembibitan, Lokasi tanaman sayuran, tanaman pekarangan, dan perlengkapan pasca panen.

Kunjungan ini memberikan mahasiswa kesempatan dalam memahami secara lagsung ke lapangan dan bertukar pikiran atau pendapat kepada seseorang. Saling sharing-sharing bagaimana startegi dalam pengelolaan lahan, cara budidaya tanaman sayur, penanganan hama dan penyakit, termasuk pentingnya pemasaran produk tanpa kehilangan kualitas dan terus update media sosial. Kegiatan ini menjadikan pengalaman berharga bagi mahasiswa, memberikan gambaran nyata tentang penyuluhan dan pendampingan kepada masyarakat yang bisa diterapakan dimasa depan.(**)

 

 

[otw_is sidebar=otw-sidebar-6]
author

Author: 

Leave a Reply