[otw_is sidebar=otw-sidebar-4]

Luar Biasa ! KKN Universitas Boyolali Adakan Penyuluhan Pembuatan Pupuk Organik Cair ( POC ) dari Limbah Peternakan (Urina Sapi) di Desa Jombong Cepogo Boyolali.

[otw_is sidebar=otw-sidebar-5]
[otw_is sidebar=otw-sidebar-7]

BOYOLALI(Jaringan Arwira Media Group)- Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Universitas Boyolali (UBY) memberikan inspiratif bagi masyarakat sekitar, Dalam upaya untuk meningkatkan kesadaran lingkungan dan mendukung keberlanjutan pertanian, mahasiswa KKN UBY mengadakan penyuluhan pembuatan pupuk organik cair ( POC ) dari limbah peternakan (Urina Sapi). Acara tersebut dihadiri oleh warga Dukuh Tegalsari, Desa Jombong, Kelompok Posdaya, Perangkat Desa Jombong, dan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN).

Mahasiswa KKN dari berbagai fakultas di UBY bersatu dalam satu tujuan mulia, yaitu memberdayakan petani setempat dengan pengetahuan tentang pembuatan dan pemanfaatan pupuk organi cair dari limbah peternakan ( Urina Sapi ). Kegiatan ini merupakan bagian dari program pengabdian masyarakat, yang dibimbing oleh  Ibu Jujuk Juariah, S.Pd. M.Sc selaku dosen pembimbing lapangan (DPL) Universitas Boyolali.

Penyuluhan Pupuk Organik Cair dari limbah peternakan (Urine Sapi)  yang Ramah Lingkungan) secara komprehensif menjelaskan manfaat pupuk organik cair dan cara membuatnya. Mereka memaparkan bagaimana pupuk organik  cair dapat meningkatkan kesuburan tanah secara alami tanpa mencemari lingkungan dengan bahan kimia berbahaya.

Dicky Rachmad selaku koordinator dalam penyuluhan ini dan  mahasiswa KKN Universitas Boyolali  (UBY) juga memberikan edukasi tentang penggunaan bahan organik lokal yang dapat dijadikan sebagai bahan baku pembuatan pupuk Seperti :

  1. Akar bambu : 1 kg
  2. Akar putri malu : 1 kg
  3. Urine sapi : 10 Liter
  4. Air cucian beras : 10 Liter
  5. EM 4 : 1 Botol
  6. Debok pisang : 1 Kg

Melalui pendekatan yang interaktif dan partisipatif, penyuluhan ini berhasil menginspirasi beberapa petani untuk mulai mencoba membuat pupuk organic cair sendiri. Para petani antusias mengungkapkan rasa terima kasih mereka kepada mahasiswa KKN Universitas Boyolali  (UBY) yang telah berbagi pengetahuan berharga ini. 

Salah Satu audiens dalam kegiatan tersebut, Bapak Pardi ( Ketua Rt ), mengatakan, “Progam pelatihan pembuatan Pupuk Organik Cair dari limbah peternakan ( Urine Sapi ) sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Jombong yang kebanyakan bermatapencarian sebagai petani, Karena dapat memberikan solusi disaat harga pupuk kimia yang relative mahal, dengan adanya pupuk organik cair ini para petani dapat menghemat dalam pembelian pupuk  ” Ungkapnya.

Pemerintah Desa & Dosen pembimbing dari Universitas Boyolali, Ibu Jujuk Juariah, S.Pd. M.Sc, menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme mahasiswa KKN dalam memberdayakan masyarakat. Beliau menyatakan, “Ini adalah contoh nyata bagaimana pendidikan tinggi bisa menjadi agen perubahan positif bagi masyarakat. Mahasiswa KKN UBY telah menunjukkan peran aktif mereka dalam menciptakan kesadaran lingkungan di masyarakat.”

Kegiatan penyuluhan pembuatan pupuk organik oleh mahasiswa KKN UBY diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam mengurangi penggunaan pupuk kimia berlebihan serta mendorong pertanian yang lebih berkelanjutan dan ramah lingkungan di wilayah sekitar. Semoga inisiatif ini berdampak jangka panjang dan menginspirasi banyak orang untuk berperan aktif dalam pelestarian alam dan lingkungan.(**)

 

[otw_is sidebar=otw-sidebar-6]
author

Author: 

Leave a Reply